Home » » Sadarkah Indonesia Menyimpan Tanaman Obat Berkelas Dunia

Sadarkah Indonesia Menyimpan Tanaman Obat Berkelas Dunia

Budaya Indonesia merupakan salah satu budaya yang diakui dunia internasional. Beragam suku, budaya dan tradisinya yang sangat beraneka ragam. Dan dari inilah filosofi Bhineka Tunggal Ika lahir. Dari sisi geografis dan astronomis Indonesia sangat berada diposisi yang menguntungkan dari segi manapun. Maka dari itulah sejarah mengatakan bahwa Indonesia sebenarnya berpotensi negara kaya-raya. 

http://ramuankunoku.blogspot.co.id/
Tanaman Obat Indonesia


Iklim tropis di Indonesia yang berperan penting untuk bertumbuhnya berbagai jenis tumbuhan dan tanaman menjadikan bangsa Indonesia memiliki keunikan tersendiri dibanding dengan bangsa lainnya. Salah satu diantaranya terkait dengan pengobatan herbal. Pada artikel sebelumnya telah dijelaskan bahwa manusia pada dasarnya yang butuh mineral alami yang tumbuh dari tanah. 

Dari Sumatera, Jawa, Kalimantan, Sulawesi, Maluku, Bali, Nusa Tenggara, sampai tanah Papua, masing-masing daerah itu memiliki ramuan dan cara tersendiri untuk mencegah dan mengatasi penyakit yang bermunculan. Karena disetiap pulau di Indonesia tumbuh tanaman dan tumbuhan yang beragam sesuai dengan kondisi suhu dan tanah yang ada. Perlu kita ketahui bahwa tanaman dan tumbuhan yang tumbuh subur di pulau-pulau Indonesia merupakan tanaman yang sangat bermanfaat dan mampu dijadikan ramuan herbal yang sangat berkhasiat.

Berikut adalah salah satu diantara banyak contoh tanaman obat yang tumbuh subur di Indonesia:
1. Daun Bakung
Karena kandungan Tiramin Sangat tinggi Daun ini dipercaya untuk bisa dijadiakan ramuan atau obat luka. Caranya cukup dengan menumbuk daun bakung ini kemudian dicampur dengan madu murni lalu bisa dioleskan ke bagian tubuh yang luka. Daun ini banyak tumbuh di sekitar rumah didaerah pedesaan di Jawa Tengah.

http://ramuankunoku.blogspot.com/
Daun Bakung

2. Buah Mengkudu

Saat ini sudah banyak penelitian yang menyebutkan dahsyatnya buah mengkudu. Di kalangan masyarakat Jogja buah mengkudu disebut dengan buah Pace. Namun jika di Aceh buah ini sering disebut dengan keumeude. Dan di sana pula buah ini biasa ditanam disekitar rumah dan biasa dijadikan rujak dan biasa sajikan untuk menu buka puasa khas Aceh.  Buah mengkudu ini mampu untuk mencegah berbagai macam jenis penyakit ganas. Salah satu diantaranya adalah jantung koroner dan anti kanker. Kandungan buah ini sangat beragam dan sangat penting. Seperti kandungan zat anti bakteri, Terpenoid, Scolopetin, Xeronine dan Proxeronine adalah diantara kandungan terpenting untuk mencegah kanker dan jantung koroner.

http://ramuankunoku.blogspot.co.id/
Tanaman Buah Mengkudu


3. Buah Makasar
Dalam bahasa latin disebut dengan Brucea Javanica. Seluruh bagian pada tanaman ini bisa digunakan untuk obat. Daun, batang, buah, sampai akarnya dipercaya mampu dijadikan ramuan herbal berkhasiat. Tanaman ini rasanya pahit dan ada yang mengatakan beracun. Namun hal itu juga tergantung dosis pemakaian. Memang benar apabila dikonsumsi terlalu banyak akan mengakibatkan orang yang mengkonsumsi pusing seperti keracunan. Tanaman Buah Makasar mampu dipergunakan untuk penderita diabetes melitus karena mampu menurunkan kadar gula dalam tubuh. Selain itu tanaman ini juga bisa dibuat ramuan untuk mencegah dan mengobati kanker serviks. Dimana saat ini data yang ada jumlah penderita kanker serviks semakin meningkat. Dengan hanya menumbuk buah makasar yang sudah kering, kemudian diseduh dengan setengah cangkir air panas, tunggu hingga dingin baru diminum dengan dosis 2 x sehari mampu untuk mengobati dan mencegah kanker serviks.

http://ramuankunoku.blogspot.co.id/
Buah Makasar
4. Temulawak
Bisa sering kita lihat dan dengar iklan salah satu produk di televisi yang menggunakan kalimat mengandung Curcuma. Biasanya produks tersebut ditujukan untuk produk yang dikonsumsi anak-anak. Kata Curcuma berasal dari nama latin tanaman Temulawak yaitu Curcuma Xanthorrizza. Tanaman Temulawak juga merupakan tanaman obat dan sangat banyak kegunaannya. Salah satu kehebatan Temulawak adalah mampu mengobati penyakit Hepatitis B. Dimana kita tau penyakit ini adalah pemicu penyakit kanker hati.

http://ramuankunoku.blogspot.co.id/
Temulawak


5. Daun Dewa
Dilihat dari namanya aja udah dahsyat ya, daun dewa. Bisa jadi disebut daun dewa juga karena banyak manfaatnya. Daun ini mampu mengatasi penyakit mematikan seperti stroke dan hipertensi. Dimana daun ini mengandung minyak atsiri, dan saponin yang mampu menyembuhkan penyakit stroke dan hipertensi

http://ramuankunoku.blogspot.co.id/
Daun Dewa

6. Ginseng
Sudah tidak asing lagi apabila gingseng sering dijadikan ramuan sebagai obat. Untuk di wilayah Indonesia jenis tanaman ini yang tumbuh adalah jenis Ginseng Tropis. Sungguh luar biasa bangsa Indonesia ini mampu menumbuhkan berbagai tanaman penting dan tanaman berkhasiat. Pada tanaman ginseng yang sering dijadikan ramuan obat adalah pada akarnya. Fungsi dari Akar ginseng ini sangat banyak, yaitu memperlancar aliran peredaran darah, meningkatkan produksi sel darah merah, penguat daya tahan tubuh, meningkatkan stamina, menguatkan sistem pencernakan, mengeluarkan racun, dan mampu mempercepat penyembuhan.

http://ramuankunoku.blogspot.co.id/
Ginseng

7. Buah Merah
Merupakan tanaman Asli tanah papua. Tanaman ini tumbuh subur di tanah papua/wamena pada dataran rendah (40 m dpl) sampai dataran tinggi (2000m dpl). Saat ini Tanaman Buah Merah sedang banyak diburu berbagai peneliti dan pakar kesehatan diberbagai penjuru dunia karena khasiat dan manfaat tanaman ini dibidang kesehatan. Buah ini mengandung berbagai jenis zat yang sangat ampuh untuk mengatasi dan mengobati penyakit berbahaya. Kandungan tersebut diantaranya seperti karotenoid, betakaroten, alfa tokoferol, asam oleat, asam linoleat, dekanoat, asam linonenat, omega-3 dan omega-9 yang mampu berperan sebagai pengganti sel yang rusak dan senyawa anti radikal bebas untuk pengendali berbagai macam jenis penyakit. Bahkan di masyarakat kampung wamena papua Buah Merah digunakan untuk penyakit kebutaan.

http://ramuankunoku.blogspot.co.id/
Buah Merah


Ke-tujuh tanaman diatas adalah salah satu diantara banyak contoh tanaman obat berkelas dunia yang tumbuh di Indonesia. Masih banyak lagi jenis tanaman obat yang ada di Indonesia. Mungkin dikesempatan yang lain kami akan melanjutkan untuk memperbanyak referensi tentang tanaman obat di Indonesia. Semoga bermanfaat.